RESEP GULAI IKAN TONGKOL
Sebenarnya saya bukan orang padang si, tapi saya coba berbagi resep yang saya dapatkan dari suami saya. Hehe ini resep dari suami saya lho.
Pertama siapkan dulu bahan bahan nya
- 1 ekor Ikan tongkol segar
- 1/2 butir kelapa parut (ambil santan nya)
- cabe merah
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 5 butir kemiri
- jahe
- kunyit
- lengkuas
- pala bubuk
- garam
- penyedap
- asam kandis
- daun jeruk
- daun kunyit
Cara membuat :
- Haluskan bawang merah, bawang putih, cabe merah, kemiri, jahe, kunyit, lengkuas.
- masukkan santan ke dalam wajan.
- masukkan bumbu halus, daun jeruk, daun kunyit, asam kandis, garam dan penyedap.
- aduk hingga mendidih agar santan tidak pecah.
- Masukkan ikan tongkol.
- tunggu beberapa menit hingga ikan matang dan kuah mengental.
- matikan kompor dan angkat
- hidangkan gulai ikan tongkol dalam wadah.
Menikmati gulai ikan tongkol tak lengkap tanpa sambal cabe hijau. Berikut ini resep dan cara membuat sambal cabe hijau.
Bahan :
- Cabe hijau
- bawang merah
- Cabe rawit
- tomat hijau
- garam
- penyedap
- cuka
Cara membuat :
- Rebus cabe hijau, cabe rawit, dan tomat hijau
- setelah direbus, ulek kasar .
- ulek kasar bawang merah.
- goreng sambal yang telah diulek.
- masukkan garam, penyedap dan sedikit cuka.
Jika gulai nya sudah ada, sambal sudah ada tinggal lalap daun singkong nya. Cukup rebus saja daun singkong yang sudah dipetik dan dibersih kan.
Sudah lengkap.
selamat bereksperimen.
Comments
Post a Comment